Senin, 13 Januari 2014

GEOLOGI STRUKTUR

PENGENALAN
Seorang ahli struktur geologi, akan memusatkan pemahamannya pada “Apa itu Geologi Struktur?”, Kapan struktur itu berkembang?” dan “Kondisi fisik bagaimana yang dapat menyebabkan terbentuknya Struktur Geologi?”. Secara umum, pertanyaan pertama harus dijawab pertama kali, karena sangat penting untuk mendeskripsi bentuk dan ukuran tubuh batuan.

APA ITU GEOLOGI STRUKTUR ?? 
  • Kajian mengenai batuan, termasuk asal-usulnya, geometri dan kinetiknya.
  • Kajian tentang proses-proses geologi dan mekanisma pembentukan struktur geologi seperti Kekar, Sesar dan Lipatan. Semua struktur ini terbentuk sebagai respons daripada pergerakan dan interaksi kerak bumi. 
APA KEPENTINGANNYA ? 
  • Memahami bagaimana struktur dalam suatu batuan yang telah terbentuk untuk membantu dan mengetahui sejarah yang pernah dilalui oleh batuan itu. Hal ini membantu dalam pemahaman proses pemerangkapan sumber daya alam seperti Minyak Bumi, Gas Bumi, dan mineral lain, termasuk Air. 
  •  Mengetahui wujud struktur pada suatu batuan, sehingga kita dapat mengetahui keadaan batuan itu serta seberapa besar pengaruh tektonik yang masih aktif atau tidak serta mengetahui arah gaya dari struktur yang berkembang.
  • Dengan mengetahui jenis struktur yang ada, seperti adanya lipatan atau sesar, kita dapat memahami keadaan bentuk muka bumi dengan lebih baik. Dan hal ini akan membantu kita untuk mengetahui kestabilan suatu kawasan untuk pembangunan struktur bangunan. 
APAKAH HUBUNGANNYA DENGAN BIDANG SAINS LAIN ? 
  • Bidang fisika, kimia dan matematika sangat penting dalam memahami mekanisma dan menentukan daya tahan suatu batuan. 
APAKAH HUBUNGANNYA DENGAN BIDANG GEOLOGI LAIN ? 
  • Agak sukar mengkaji struktur tektonik yang berkembang tanpa pengetahuan stratigrafi, sedimentologi dan paleontologi. Ketiga disiplin ini memberi azas mengenai kedudukan asal maupun kedudukan setelah suatu batuan mengalami deformasi.
  • Petrologi dan Geokimia membantu dalam pengenalan asal-usul struktur. Pengetahuan geomorfologi penting untuk mengetahui aktivitas struktur geologi yang berkembang pada saat Resen. 
  • Geofisika, Oseanografi dan Geologi Bawah Permukaan sangat membantu dalam kajian Struktur Bawah Tanah dan Struktur Dasar Laut. 
  • Kesimpulannya, Geologi Struktur sangat berkaitan dengan cabang geologi yang lain. 
BAGAIMANA CARA MEMPELAJARINYA ? 
  • Banyak memerlukan pengetahuan 3 dimensi seperti dalam bidang arsitek. Dengan menggunakan Peta Topografi, Foto Udara dan image lain seperti Satelit dan Radar, data Geofisika. 
  • Kerja Lapangan dan Simulasi, yaitu melihat sendiri Struktur Geologi yang berkembang pada daerah mana, bagaimana, dan berapa besar pengaruh struktur yang berkembang. Misalnya melalui pengukuran, interpretasi, dan analisa kenampakan Topografi.

0 komentar:

Posting Komentar

 
;